Pasang BENNER dan dapatkan dolar tiap kunjungan. Mau...? klik DI SINI

Referral Banners

Selasa, 29 Juli 2014

MENGUAK FILOSOFI IDUL FITRI

IDUL FITRI = KETUPAT LEBARAN
IDUL FITRI di negara kita identik dengan KETUPAT yang memiliki nilai filosofi tinggi. KETUPAT diambil dari kata: KETemU paPAT (bertemunya perkara empat). yaitu:

1. LEBARAN, dari kata LEBAR (jawa=selesai).
IDUL FITRI adalah hari raya bagi mereka yang baru saja menyelesaikan tugas-tugasnya selama ROMADLON. Hanya mereka yang berpuasa, berTARAWIH, berTADARRUS, dan beramal sholihlah yang pantas merayakan hari raya. Sungguh memalukan mereka yang bergembira ria pada hari raya sementara mereka tidak tahu apa kewajibannya pada bulan ROMADLON.

2. LEBURAN, dari kata LEBUR.
IDUL FITRI adalah hari dimana kita melebur semua salah dan dosa. Peleburan dosa yang dijanjikan Allah bagi mereka yang mau berpuasa dan berTARAWIH pada bulan ROMADLON. Dalam puasa dan TARAWIH, terdapat makna yang mendalam. Sudahkah kita memahami dan menjalani makna dibalik keduanya? Pantaskah kita bergembira ria sementara dosa kita masih menumpuk? Yakinkah kita akan terhapusnya dosa sementara kita tidak bisa mengekang nafsu dan tidak mampu bersatu dalam kebaikan? Hilangkan dendam yang bersarang dalam dada. Mari kita saling memaafkan dan bersatu dalam kata: ISLAM.

3. LABURAN, dari kata LABUR.
IDUL FITRI adalah hari dimana kita melabur (menghias diri) dengan hal-hal yang lebih baik. Laburan yang telah kita jalani selama ROMADLON. Lantunan ayat-ayat AL-QUR`AN, Masjid dan Musholla yang dipenuhi jama’ah, tradisi makan bersama dalam berbuka puasa, dan segala keindahan hari-hari ROMADON hendaknya menjadi hari-hari kita selanjutnya.

LUBERAN, dari kata LUBER (jawa=tumpah).
IDUL FITRI adalah hari dimana ROHMAT ALLAH tercurah saat itu. Hari dimana kita saling berbagi. ZAKAT FITRAH hanyalah langkah awal tumbuhnya kasih sayang terhadap sesama. ALLAH tak pernah pandang bulu dalam mencurahkan RAHMATNya di dunia. Tak malukah kita andai masih tertanam dalam dada hitung-hitungan dalam berbagi KaruniaNya?

IDUL FITRI adalah awal dari kita melangkah meniti hari berpedoman 4 kata yang terikat dalam simbol KETUPAT. Apalah arti IDUL FITRI andai hari-hari kedepannya kita tidak mau berLEBARAN (menyelesaikan tugas-tugas hidup), berLEBURAN (memohon ampun dan memaafkan terhadap sesama), berLABURAN (berakhlak baik), dan berLUBERAN (saling berbagi).

By: ABI KAYIS AL-MAHDAWY

Semoga Bermanfa’at.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar